Minggu, 07 Juni 2009


PENERIMAAN MAHASISWA BARU
TAHUN AKADEMIK 2009/2010




Pendaftaran mahasiswa baru dilakukan disekretariat pendaftaran penerimaan Mahasiswa baru jalan H. Agus Salim No. 09 Kota baru Jambi, Telp. 0741 – 445450, Fax. 0741 – 445579, setiap jam kerja pukul 08.00 s/d 14.00 WIB (kecuali hari Jum`at). Pendaftaran akan dimulai tanggal 9 Juni 2009 sampai dengan 1 Juli 2009, pendaftaran harus langsung dilakukan sendiri oleh calon mahasiswa karena akan dilakukan pengukuran tinggi badan yang merupakan salah satu persyaratan pendaftaran.


PERSYARATAN CALON MAHASISWA


1. Warga Negara Indonesia
2. Ijazah, Lulusan SMA (IPA, IPS), Madrasah Aliyah (IPA, IPS)
3. Usia Maksimum 24 tahun pada tanggal 5 September 2009
4. Tinggi badan untuk Jurusan Keperawatan dan Kebidanan
Perempuan : 150 Cm
Laki – laki : 155 Cm
Untuk Jurusan Kesehatan Lingkungan dan Kesehatan Gigi
Perempuan : 145 Cm
Laki – laki : 150 Cm
5. Tidak Buta Warna sebagian atau Total
6. Khusus Jurusan Kesehatan Gigi tidak kidal


PERSYARATAN WAKTU MENDAFTAR

  1. Menyerahkan foto copy Ijazah/STTB/SKHU/Surat Keterangan Lulus yang telah dilegalisir rangkap 2 (dua)
  2. Menyerahkan Pas Photo Hitam Putih (6 bulan terakhir) ukuran 4 x 6 sebanyak 5 (lima) lembar, menghadap kedepan tidak memakai kaca mata.
  3. Mengisi Formulir pendaftaran yang telah disediakan oleh panitia
  4. Membayar uang pendaftaran calon Mahasiswa Baru yang disetor kerekening Poltekkes Jambi Bank Negara Indonesia 46 (BNI 46) Cabang Jambi
    No. Rek. 0144804906

    Untuk 2 ( dua ) pilihan Jurusan Rp. 100.000.-
    Untuk 1 ( satu ) pilihan Jurusan Rp. 75.000.-

WAKTU DAN TEMPAT UJIAN TULIS

Seleksi Ujian tertulis calon Mahasiswa dilakukan selama 1 (satu) hari secara serentak diseluruh wilayah Indonesia pada tanggal 6 Juli 2009 pukul 08.00 WIB s/d 11.00 WIB, tempat seleksi ujian diselenggarakan di Gedung Olah Raga (GOR) Kota Baru Jambi.

MATA UJIAN TULIS

Matematika : 30 Soal
Bahasa Inggris : 30 Soal
IPA ( Biologi, Fisika, Kimia ) : 30 Soal
Bahasa Indonesia : 10 Soal

Dalam waktu 180 Menit

SELEKSI UJI KESEHATAN


Bagi calon peserta didik yang dinyatakan lulus ujian tertulis diharuskan menjalani pemeriksaan kesehatan yang dilakukan oleh tim kesehatan Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru Poltekkes Jambi tahun 2009/2010, biaya pemeriksaan kesehatan ditanggung oleh calon peserta, waktu dan tempat pemeriksaan dilaksanakan di Poltekkes Jambi. Pengumuman calon mahasiswa yang dinyatakan diterima akan dilaksanakan paling lambat minggu ketiga bulan Juli 2009.

MASA PERKULIAHAN


Tahun Ajaran baru 2009/2010 dimulai secara serentak pada semua jurusan pada tanggal 05 September 2009.
Informasi tentang pelaksanaan pendaftaran mahasiswa baru dapat menghubungi langsung sekretariat Panitia Penerima Mahasiswa Baru Direktorat Politeknik Kesehatan Jambi, jalan H. Agus Salim No. 09, Kota Baru Jambi, telp. 0741 – 445450, Fax. 0741 – 445579.

BIAYA PENDIDIKAN


Biaya pendidikan mahasiswa baru dibayar sekaligus pada waktu mendaftar ulang.

2 komentar:

Unknown mengatakan...

kalu ingin melihat hasil ujian masuk tertulis poltekkes jambi tgl 23 juni kmrin gmn ya.....????????

Am.Lupin mengatakan...

kenapa ya lulusan SMK tidak dapat masuk?